fbpx

Contoh Percakapan Perkenalan dalam Bahasa Inggris

Contoh Percakapan Perkenalan dalam Bahasa Inggris

Contoh Percakapan Perkenalan dalam Bahasa Inggris

kampunginggrisbe.id (Contoh Percakapan Perkenalan dalam Bahasa Inggris) – “Tak kenal maka kenalan dong!” Perkenalan merupakan langkah awal yang biasa dilakukan oleh seseorang saat kali pertama bertemu orang baru. Jika sudah melakukan perkenalan dan saling mengenal satu sama lain, kamu tentu bisa menjalin hubungan lebih dekat dengan orang tersebut. Baik itu friendship, partner kerja, kolega bisnis, dan lain sebagainya. Nah, bicara mengenai percakapan perkenalan dalam bahasa Inggris atau self introduction menjadi salah satu hal dasar yang harus kamu kuasai.

Banyak sekali kegiatan yang mengharuskan kita memperkenalkan diri menggunakan bahasa Inggris, seperti ketika wawancara kerja, bertemu dengan rekan bisnis, hingga proses pembelajaran di sekolah. Tapi pernah gak sih kamu bingung seperti apa percakapan perkenalan dalam bahasa Inggris itu? Atau mungkin kamu bosan dengan cara berkenalan yang hanya sekadar menyebutkan nama, umur, dan tempat tinggal saja?

Pada kesempatan ini Miminbe akan coba kasih solusi untuk kalian semua. Dalam artikel ini akan dibahas beberapa contoh perkenalan Bahasa Inggris yang bisa kamu jadikan acuan ketika ingin berkenalan dengan orang baru.

Contoh Percakapan Perkenalan dalam Bahasa Inggris di Sekolah

Sekolah adalah salah satu tempat dimana kita bisa bertemu banyak orang. Baik orang-orang yang kita sudah kenal sebelumnya maupun orang-orang baru. Berikut contoh percakapan perkenalan dalam bahasa Inggris di sekolah:

Riko: Hello, may I sit here? (Halo, bolehkah aku duduk disini?)

Tesa: Sure, please (Ya tentu, silahkan)

Riko:  My name is Riko. So, Whats your name? (Namaku Riko, jadi siapa namamu?)

Tesa: I’m Tesa. I think I never saw you before, so are you a new student? (Aku Tesa. Aku merasa tidak pernah melihatmu sebelumnya, jadi apakah kamu murid baru?)

Riko: Yes. I study in Jakarta before, and I move to this school because my parents has a business in this town. (Iya. Sebelumya Aku belajar di Jakarta dan Aku pindah ke sekolah ini karena orang tuaku memiliki bisnis di kota ini)

Tesa: Ah I see.. I hope we can get along this year, Riko. (Oh iya Aku mengerti, Aku harap kita bisa berteman baik tahun ini, Riko)

Riko: I hope so, Tesa. That must be fun! (Aku juga, Tesa. Pasti bakal seru, deh!)

Contoh Percakapan Perkenalan dalam Bahasa Inggris di Kampus

Selanjutnya adalah contoh perkenalan bahasa Inggris di kampus. Kampus memiliki spectrum yang lebih luas dibandingkan sekolah, Di kampus kita bisa bertemu berbagai macam orang dari suku bangsa, ras dan agama yang berbeda-beda. Hal tersebut merupakan hal yang cukup menarik untuk dijadikan bahan percakapan pertama kali pertama berkenalan, berikut contoh percakapan perkenalan dalam bahasa Inggris di kampus:

Lily: Hi! Is seat beside you empty? (Hai! Bangku sebelah kamu kosong, nggak?)

Shela: Yes, it’s empty. You can sit here. (Iya kosong. Kamu bisa duduk disini)

Lily: Thanks a lot. Oh right, I am lili. What’s your name? (Terima kasih banyak. Oh iya, namaku Lily. Siapa namamu?)

Shela: My name is Shela. Nice to see you, li. (Namaku Shela. Senang bertemu denganmu li)

Lily: Nice to see you too. By the way where are you from? (Senang bertemu denganmu juga, btw kamu berasal dari mana?)

Shela: I’m originally from Bandung. Do you ever visited bandung? (Aku berasal dari bandung, apakah kamu pernah mengunjungi bandung?)

Lily: Yes. 2 months ago I went to Bandung with my Friends. We hung out together and we try some foods and the taste of those foods are delicious. Not only about the foods, bandung also has various tourism places such as Farm House, Tangkuban Parahu and many others. So, I totally fallin’ love with bandung until know. I hope I can go to bandung next time. (Ya, 2 bulan yang lalu Aku pergi ke bandung bersama teman-temanku, kita hang out bersama dan mencoba beberapa makanan disana. Makanan disana sangat enak. Tidak hanya tentang makanan, Bandung juga memiliki berbagai tempat wisata seperti farm house, tangkuban parahu dll. Jadi, saya sangat jatuh hati pada bandung hingga sekarang. Aku berharap aku bisa datang ke Bandung lagi suatu hari nanti).

Shela: yea I agree with you, there so many delicious foods there and wonderful tourism places. So how about your city? Where are you from? (Ya saya setuju denganmu, ada banyak makanan enak dan tempat-tempat wisata yang indah. Jadi jika kota mu seperti apa? Dari mana kamu berasal?)

Lily: I’m from Malang. Do you ever visited Malang? (saya berasal dari kota Malang. Apakah kamu pernah pergi ke Malang?

Shela: No. I don’t. Well actually I’m curious about Malang but until now I don’t have time to go there. (Tidak, saya tidak pernah. Sebenarnya saya penasaran tentang Malang, namun saya tidak punya waktu untuk pergi kesana)

Lily: Ah it’s oke. Hopefully we can go to Malang together. (ah tidak apa-apa, semoga kita bisa pergi ke Malang bersama-sama)

Shela: Aamiin. I hope so (Aamiin. Semoga)

Contoh Percakapan Perkenalan Bahasa Inggris Formal “Bisnis”

Jika dua contoh sebelumnya merupakan percakapan informal, maka yang satu ini adalah contoh untuk percakapan perkenalan dalam bahasa Inggris formal contoh kasus bisnis.

Adam: Good Evening. My name is Adam. Nice to meet you. (Selamat sore. Nama saya Adam. Senang bertemu dengan Anda)

Vanesha: Good Evening, Mr. Adam. My name is Vanesha. Nice to meet you too. (Selamat sore, Pak Adam. Nama saya Vanesha. Senang bertemu dengan Anda juga)

Adam: I already heard about you from your boss. He always praised you and said that you are a hard worker and diligent person Ms. Vanesha. (Saya sudah dengar tentang Anda dari atasan Anda. Beliau selalu memuji Anda dan bilang kalau Anda adalah orang yang pekerja keras dan rajin, Bu Vanesha)

Vanesha: I think my boss was exaggerated, but thank you. I also often heard about you and your achievement, Mr. Adam. (Saya rasa atasan saya berlebihan, tapi terima kasih. Saya juga sering dengar tentang Anda dan pencapaian Anda, Pak Adam)

Adam: I think that’s also an exaggeration, but thank you for the compliment. I hope you didn’t hear bad things about me, Ms. Vanesha. (Saya rasa itu juga berlebihan, tapi terima kasih untuk pujiannya. Saya harap Anda tidak mendengar hal-hal buruk tentang saya, Bu Vanesha)

Vanesha: That’s no way, Mr. Adam. You are a good person. (Itu tidak mungkin, Pak Adam. Anda adalah seseorang yang baik).

Jadi seperti itu Brighters! contoh percakapan perkenalan dalam bahasa Inggris formal dan informal, dalam artikel ini sudah Miminbe lengkapi dengan arti dalam bahasa Indonesia. Jangan lupa untuk dipraktekan ya Brighters! Agar kalian bisa lebih jago berbahasa Inggris.

Untuk kalian yang ingin lebih percaya diri berbicara bahasa Inggris, kalian bisa mendaftarkan diri ke Bright English Kampung Inggris Pare. Disana kalian akan mendapat materi mengenai grammar, speaking, reading, writing dan masih banyak lagi metode belajar bahasa Inggris terbaik dan paling seru untuk lebih percaya diri dalam berbahasa inggris. Kalian tidak perlu khawatir apabila kalian tidak bisa bahasa Inggris sama sekali, kalian bisa ambil kelas bahasa Inggris sesuai level yang kalian miliki. Untuk kalian yang sedang mempersiapkan tes TOEFL dan IELTS atau sama sekali belum mengenal kedua tes bertaraf internasional tersebut, kalian bisa langsung daftarkan diri ke Titik Nol English Course.

Kampung InggrisBE

Informasi mengenai kursus dan pendaftaran, Chat Admin Bright Englis di bawah.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× Chat Admin